Al-Qur'an

Al-Qur'an
"Bacalah dengan menyebut nama Tuhanmu yang menciptakan" (QS: AL Alaq:1)

Senin, 12 September 2011

TIPS MENJADI TEMAN YANG BAIK

Kalau kita merenung akan keberadaan manusia hidup di dunia ini, tentu kita akan menyadari , bahwa kita satu-satunya makhluk yang lemah, tanpa daya kekuatan sama sekali. Karena itu manusia sering disebut sebagai makhluk sosial, artinya bahwa manusia tidak akan mampu hidup sendiri tanpa orang lain, teman, dan keluarga. Saat kita mempunyai kesempatan untuk berteman maka manfaatkanlah kesempatan itu dengan sebaik-baiknya, janganlah kita egois dalam berteman. Kita sering memilih-milih teman, mana teman yang baik adan mana teman yang tidak baik. Namun kita tidak memedulikan apakah diri kita sudah termasuk orang yang baik atau buruk. Oke sobat media dalam artikel ini saya akan memberikan  tips-tips untuk menjadi teman yang baik yang terangkum dalam SAHABAT.
  1. Selalu memberi pengertian yang baik.                                                                             
Dalam segala pergaulan kita sudah selayaknya memberikan kesan yang baik kepada semua orang tidak cuma luarnya tapi di dalam hati kita juga harus terpatri sikap baik kepada semua orang. Kesan ini sangat penting saat kita baru berkenalan dengan orang lain agar orang lain mau berteman dengan kita.

  1.  Akrabkan semua orang.
Hal terpenting dalam persahabatan adalah menjalin suatu keakraban. jan. Janganlah hanya denganlah hanya denoerang kita akerab. janta akerab. Jadikan  semua orang yang kita kenal akrab dengan kita.

  1. Hadirkan suasana nyaman dan hangat.
Orang akan semakin dekat atau senang jika bergaul dengan seseoreang yang ramah kepadanya. Tak cukup dengan keramahan, orang juga memerlukan kehangatan dalam bersahabat, kehangatan ini akan tercipta dengan adanya komunkasi yang baik.

  1. Amati kepribadian mereka.
Ini dimaksudkan agar kita tidak salah dalam bertindak. Misalkan ada teman kita yang mudah tersinggung, maka jagalah sikap dan pembicaraan kita agar tidak membuat nya tersinggung dan marah.

  1. Bangun 3S pada diri anda.
Salam, senyum, dan sapa sudah selayaknya kita lakukan setiapsaat. Ini merupakan wujud keramahan kita kepada semua orang.

  1. Arif dan halus dalam memberikan nasiahat.
Saat teman kita berbuat kesalahan sudah selayaknya kita menasihatinya, dan tidak sepatutnya jika kita selalu menyalahkannya.

  1. Teman baik balas dengan kebaikan, teman jahat balas dengan kebaikan pula.
”Sebaik-baik teman menurut pandangan Allah ialah oraang yang paling baik kepada temannya, dan sebaik-baik tetangga  di sisi Allah ialah orang yang paling baik kepada tetangganya”(HR. Turmudzi).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar